..
Pengakuan Pelatih Vietnam Terkait Suporter Saat Timnya Kalah Melawan Timnas Indonesia
© Disediakan oleh TribunJatim.com konferensi pers pelatih timnas Vietnam U-20, Dinh The Nam pasca laga hadapi timnas Hongkong pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (14/9/2022). (Tribun Jatim Network/Febrianto Ramadani)

Pengakuan Pelatih Vietnam Terkait Suporter Saat Timnya Kalah Melawan Timnas Indonesia

Surabaya, mediarakyatdemokrasi.com- Pelatih Vietnam, Dinh The Nam buka suara mengenai hasil yang diraih timnya usai menghadapi timnas Indonesia U-20 pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Pertandingan pamungkas Grup F Kualifikasi Asia U-20 2023, Indonesia kontra Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (18/9/2022) malam WIB, berlangsung dramatis.

Sempat memimpin 2-1 di babak kedua, Vietnam harus merelakan posisi puncak grup kepada Marselino Ferdinan dkk setelah kena comeback Garuda Muda 3-2 di akhir laga.

Atas hasil ini, pelatih Vietnam, Dinh The Nam, mengucapkan selamat atas lolosnya Indonesia ke Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.

Bagi dia, laga ini sangat menyenangkan, karena banyak peluang yang tercipta. Tak lupa, Dinh juga mengapresiasi suporter timnas Indonesia yang telah hadir di Stadion Gelora Bung Tomo.

"Tentang sepakbola Indonesia, kadang pendukung sangat fanatik terhadap pertandingan. Saya menilai itu sangat bagus," ujarnya.

Adapun Vietnam juga dipastikan lolos sebagai runner up terbaik. Meski begitu Dinh menganggap, masih ada perbaikan terhadap skuadnya demi menyambut ajang sesungguhnya.

"Salah satu yang menjadi faktor kekalahan adalah berkurangnya fisik mereka menurun dan juga berdampak pada mental," tutup Dinh The Nam.

Sementara Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong, sangat bangga terhadap kerja keras para anak didiknya. Shin berpendapat, hasil positif ini tak lepas dari kepercayaan diri pemain setelah mencetak gol terlebih dahulu.

"Soal kebobolan, ini karena begitu kami cetak gol satu, lalu menganggap gampang permainan. Jadi tidak benar benar fokus. Tetapi kami berhasil membalikkannya lagi jadi 3-2," jelasnya.

"Mengenai memasukkan pemain pengganti, tak lepas dari naluri seorang pelatih. Ada perasaan dalam pertandingan dan percaya dengan mereka, sehingga raih kemenangan," imbuh Shin Tae Yong.

Ditanya terkait keputusan mencadangkan Marselino, Shin Tae Yong menyebut, sebelum bergabung ke timnas, pemain persebaya tersebut belum pulih total.

"Karena itu, alasan pada menit 45 akhir diturunkan. Bahkan sudah dikasih tahu kepada Marselino untuk mempersiapkan diri untuk babak kedua," ungkapnya.

Walau meraih hasil positif, Shin Tae Yong tetap melakukan evaluasi, mengingat anak asuhnya sering kedodoran ketika dalam situasi serangan balik.

Di tempat yang sama, Bek Timnas Robi Darwis, bersyukur bisa keluar sebagai pemenang pada laga malam ini.

"Kami dari pemain selalu siap, ketika diberikan instruksi menyerang dan bertahan dari pelatih. Laga yang berat ini sudah terbiasa namun tidak terlalu melelahkan," pungkasnya.

Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan lolos sebagai Juara Grup F, disusul Runner Up terbaik Vietnam. Di posisi ketiga ada Timor Leste yang berhasil mengalahkan Hongkong dengan Skor 2-1. (mrd/TribunJatim)

Sebelumnya Terkait Warga Surabaya Utara Tarik Air Bersih Gunakan Sanyo, LSM ARN Sentil Kinerja PDAM
Selanjutnya Keputusan Final Dan Mengikat, Ferdy Sambo Tetap Di Pecat Dari Polri